Jelajah
IMG-LOGO
Berita Desa Keditan

Mahasiswa Australia Disambut Meriah di Desa Keditan

Create By Azis Suyoko 14 July 2024 90 Views
IMG

Keditan, 6 Juli 2024 - Mahasiswa dari School of Geoscience, University of Sydney, disambut dengan penuh kehangatan oleh perangkat Desa Keditan, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang. Kunjungan ini merupakan bagian dari program Sustainable Development Postgraduate Field School  yang bekerja sama dengan Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga. Perangkat desa serta warga setempat menyambut kedatangan para mahasiswa dengan rangkaian upacara adat dan pertunjukan seni tradisional, Tari Warok, yang menggambarkan keramahan dan kekayaan budaya lokal. Acara penyambutan ini bertujuan untuk memberikan kesan pertama yang mendalam kepada para mahasiswa mengenai kehidupan di desa yang penuh dengan nilai-nilai kearifan lokal.

Selama program Sustainable Development Postgraduate Field School ini, para mahasiswa akan mempelajari berbagai aspek kehidupan dan pariwisata di Desa Keditan. Mereka akan terlibat dalam berbagai kegiatan, termasuk agrikultur, agrowisata, pariwisata, dan interaksi dengan masyarakat setempat. Program ini tidak hanya akan memperkaya pengetahuan akademik para mahasiswa, tetapi juga mempromosikan potensi wisata Desa Keditan kepada dunia internasional. Harapannya, kunjungan ini akan membuka peluang kerjasama lebih lanjut antara kedua universitas dan Desa Keditan.